Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Situs Meditasi Online yang Dapat Anda Install di Smartphone

 


Pernah merasa tertekan secara mental dalam hidup? Jika iya maka normal kok bagi Anda yang pernah atau sedang mengalami. Namanya manusia selalu ada saja masalah dalam hidup. Kita tidak bisa membendung masalah hidup datang. Semua perjalanan hidup yang kita lalui sudah diatur oleh Tuhan. Tinggal bagaimana kita menyikapinya saja dan bersikap bijak.

Masalah hidup mau tidak mau harus dijalani dengan sikap lapang dada. Hal ini agar tidak membebani dalam beraktivitas sehari-hari. Jika sudah terlalu banyak masalah hidup, biasanya kita bisa mengeluarkan uneg-uneg dengan berbagai cara, contohnya:
  1. Curhat dengan teman. Namun lagi-lagi saya ingatkan, tidak semua teman mau mendengar curhat kita. Ada yang karena terpaksa karena tidak ingin mengecewakan, namun yang lebih parah lagi adalah teman yang ingin melihat penderitaan kita dan senang akan hal itu. Oleh sebab itu saya sarankan agar Anda lebih berhati-hati ketika ingin menceritakan masalah pribadi kepada teman.
  2. Menulis di buku harian. Mungkin cara ini paling efektif karena Anda tidak perlu takut rahasia hidup akan tersebar ke teman yang tak bertanggung jawab. Namun tetap saja ada kekurangan ketika kita hanya menulis perihal masalah hidup di buku harian. Sifatnya yang satu arah menyebabkan tidak ada solusi yang memungkinkan untuk mengatasi permasalahn hidup kita. Buku harian atau mungkin blog hanyalah sebagai pelampiasan sementara ketika kita sedang kesal atau jengkel.
  3. Berkonsultasi dengan ahlinya, dalam hal ini adalah psikolog ataupun psikiater. Jika seseorang mendatangi psikiater bukan berarti dia gila, namun memang keberadaan psikiater khusus mengobati pasien dengan gangguan jiwa yang lebih serius dibanding psikologi. Psikiater berbeda dengan psikolog dikarenakan psikiater harus menempuh jenjang pendidikan kedokteran umum terlebih dahulu. Sementara Psikolog cukup menempuh pendidikan Strata satu Fakultas Psikologi dengan beberapa penjurusan yang nantinya akan dipilih oleh mahasiswa yang bersangkutan.
Sekarang ini banyak cara agar diri kita sehat secara mental. Salah satunya adalah dengan menggunakan situs meditasi online untuk bisa berkonsultasi dengan psikolog secara online dan tak perlu bertatap muka. Mau tidak mau kita dipaksa untuk beradaptasi dengan perkembangan teknologi dimana tak perlu lagi bertemu langsung dengan dokter maupun psikolog. 

Berikut beberapa aplikasi atau situs meditasi online yang dapat Anda install untuk sedikit mengurangi beban di hati akibat permasalahan hidup yang sedang dialami.

1. Riliv

Jadi ceritanya sebagai blogger, saya diminta untuk menulis ulasan mengenai Riliv sebagai satu dari sekian banyak aplikasi meditasi online. Jujur ya, saya instal aplikasi Riliv ini dan berlangganan kalau tidak salah selama 3 bulan dan langsung mendapat banyak manfaat. Saya mendengar lagu-lagu instrumental yang syahdu menjelang tidur di malam hari, dan ini sangat baik untuk pembentukan mood baik keesokan harinya.

Aplikasi Riliv sendiri diciptakan oleh sekelompok anak muda yang berasal dari Surabaya. Walau hanya 3 bulan berlangganan, namun saya merasa terbantu dengan aplikasi ini. Ada suara yang bisa saya putar setiap harinya, dimana berisi kata-kata yang membangkitkan motivasi.

Anda juga bisa berkonsultasi dengan Psikolog terpilih, tentu ada penambahan biaya lagi apabila ingin menambah sesi konsultasi. Saya pribadi belum sampai pada taraf berkonsultasi pada Psikolog.

2. KALM

Kalm sendiri sebenarnya berasal dari bahasa Inggris, yaitu Calm yang berarti tenang. Aplikasi meditasi online dan psikologi ini bisa Anda unduh di Playstore yang ada di smartphone. Betapa mudahnya zaman sekarang, dimana ketika kesehatan mental kita mulai terganggu, sudah tidak perlu bingung lagi hendak berkonsultasi ke siapa dan kemana. Ada KALM salah satunya.

Aplikasi Psikologi dan meditasi online seperti KALM maupun Riliv dan juga lainnya tentu amat menjunjung tinggi kerahasiaan data pengguna. Jadi Anda tidak perlu khawatir apabila ingin mencurahkan uneg-uneg ke salah satu psikolog yang ada di KALM.

Di KALM juga disediakan Gratitude Journal yang bisa Anda isi dengan segala pencapaian hidup selama ini yang patut disyukuri. Dengan gratitude journal yang Anda isi setiap harinya, dapat mengubah optimisme dalam hidup dan bisa menjadikan Anda bangkit lagi dari keterpurukan.

Posting Komentar untuk "Situs Meditasi Online yang Dapat Anda Install di Smartphone"